1. Kondisi dingin internal
Usahakan mobil dalam kondisi dingin, karena sangat tidak dianjurkan mencuci mobil yang masih dalam kondisi panas setelah memempuh perjalanan jauh.
2. Kondisi dingin eksternal
Kondisi palig baik mencuci mobil adalah di pagi hari, saat sinar matahari belum terasa hangat atau malam setelah terbenam matahari.
3. Di tempat yang teduh
Jika terpaksa mencuci mobil disiang bolong, lakukan di tempat yang teduh. MEncuci mobil dibawah sinar matahari akan membuat air dan sisa sabun mengering terlalu cepat dan menimbulkan bercak di cat dan kaca mobil yang akhirnya memicu kerak.
4. Bersihkan interior
Sebelum bagian body dicuci, lakukan pembersihan di sektor interior. Gunakan vacum cleaner untuk menghilangkan debu di jok, karpet dan celah sempit lain. Juka karpet menggunakan pelapis karet, keluarkan dan cucidengan sabun.
5. Cuci bagian mesin
Jangan semprot bagian mesin, semprotlah bagian bawah kap mesin tambahkan sabun khusus lalu keringkan.
6. Semprot bagian roda dan kolong
Semprot bagian roda dan kolong dengan mengunakan air bertekanan tinggi, gunakan sabun bila diperlukan.
7. Gunakan shampo khusus mobil
Semprotkan shampo mobil ke seluruhh body mobil secara merata dari atas kebawah. Hindari mengosok pada tahap ini, karena partikel debu masih melekat di body
8. Semprotkan air bertekanan lembut
Untuk menurunkan shampo dan kotoran di body mobil, lakukan dengan memyemprotkan air bertekanan lembut. Lakukan dengan gerakan dari atas kebawah, dari tengah kesamping, dari dalam keluar. TAmbahkan tekanan air untuk memasikan tidak ada partikel debu tertinggal dibody.
9. Pengeringan
Keringkan body mobil dengan plash chamois berdaya serap tinggi. lakukan dari atas ke bawah. lakukan pengeringan sampai ke celah pintu, bagian velg, dan mufler.
10. Finishing
Untuk meambah kesempurnaan hasil cuci Anda, lakukan penyemiran pada ban dengan black magic dan gosok bagian velg dengan lap kain sampai mengkilap.
0 comments:
Posting Komentar